8 Inspirasi Model Atap Rumah Limasan Modern & Kelebihannya

Terakhir Diperbarui: 12 September 2024
Penulis:
Dilihat:
Daftar Isi

Banyak model-model atap yang dapat diaplikasikan pada setiap rumah. Namun, model atap yang banyak digunakan pada atap rumah Indonesia sendiri berbentuk limas. Hal ini karena model atap rumah limasan modern memberikan kesan praktis dan umum.

Atap limas sendiri dapat dikenali dengan bentuknya yang terdiri dari dua bangun datar berbentuk segitiga dan trapesium. Bagian depan kiri dan kanan berbentuk segitiga serta bagian depan dan belakang berbentuk trapesium.

Atap limasan identik dengan gaya tradisional karena umumnya atap limas banyak digunakan pada arsitektur rumah tradisional Sumatera Selatan. Namun, kini atap rumah limas telah berkembang menjadi atap limasan modern. 

Model atap rumah limasan modern mencampurkan gaya tradisional dengan modern agar rumah tetap terlihat mengikuti bentuk bangunan modern. Atap limasan modern dapat diaplikasi pada setiap jenis rumah. 

Pengertian Atap Limasan

Atap limasan, juga dikenal sebagai atap perisai, adalah jenis atap yang memiliki empat sisi miring yang biasanya bertemu pada satu titik puncak. Desain ini memberikan stabilitas dan perlindungan ekstra terhadap cuaca, terutama di daerah dengan curah hujan tinggi.

Atap limasan sering digunakan pada rumah tradisional maupun modern karena mampu mengalirkan air hujan dengan baik dan menahan angin kencang.

Kelebihan Atap Limasan

Atap limasan memiliki berbagai kelebihan yang membuatnya menjadi pilihan populer bagi banyak orang, terutama untuk rumah modern. Berikut adalah beberapa kelebihan utama dari atap limasan:

1. Stabil dan Tahan Angin

Desain atap limasan yang simetris memberikan stabilitas yang lebih baik dibandingkan dengan atap jenis lain. Atap ini mampu menahan angin kencang, menjadikannya pilihan ideal untuk daerah yang rawan badai.

2. Perlindungan Tambahan untuk Dinding

Overhang atau bagian atap yang menonjol keluar dari dinding rumah memberikan perlindungan ekstra terhadap hujan dan matahari. Ini tidak hanya menjaga dinding tetap kering, tetapi juga membantu memperpanjang umur cat dan bahan dinding.

3. Sistem Pengaliran Air yang Efektif

Semua sisi atap limasan miring, memungkinkan air hujan mengalir dengan lancar dari setiap sisinya. Hal ini mengurangi risiko kebocoran dan penumpukan air, sehingga melindungi rumah dari kerusakan air.

4. Isolasi Termal yang Lebih Baik

Atap limasan memiliki ruang di bawah atap yang lebih besar, yang dapat dimanfaatkan untuk sirkulasi udara yang lebih baik. Hal ini membantu menjaga suhu di dalam rumah tetap sejuk, terutama di musim panas.

5. Nilai Estetika yang Tinggi

Desain atap limasan yang elegan menambah keindahan visual pada rumah, baik tradisional maupun modern. Bentuknya yang khas juga membuat rumah tampak lebih megah dan berkelas.

Ciri Khas Atap Limas

1. Bentuk Simetris dengan Empat Sisi Miring

Atap limas terdiri dari dua sisi berbentuk trapesium dan dua sisi berbentuk segitiga. Keempat sisi ini bertemu pada satu titik puncak, menciptakan bentuk yang simetris dan terpusat.

2. Overhang yang Melindungi Dinding

Salah satu ciri khas atap limas adalah kehadiran overhang, yang merupakan bagian atap yang menonjol keluar dari dinding rumah. Overhang ini memberikan perlindungan tambahan dari cuaca, terutama terhadap hujan dan sinar matahari langsung.

3. Estetika yang Elegan dan Tradisional

Atap limas sering dikaitkan dengan rumah-rumah tradisional, namun desainnya yang elegan dan fungsional juga cocok untuk rumah modern. Atap ini menambah keindahan visual bangunan sambil tetap mempertahankan fungsionalitas tinggi.

4. Ketinggian Puncak yang Proporsional

Puncak atap limas berada pada ketinggian yang proporsional terhadap ukuran rumah, menciptakan keseimbangan visual. Ketinggian ini juga membantu dalam mengatur sirkulasi udara dan pencahayaan alami di dalam rumah.

Inspirasi Model Atap Rumah Limasan Modern

Model atap rumah limasan dapat diaplikasikan pada setiap model atau gaya rumah. Sebenarnya, atap rumah limas telah digunakan pada bangunan-bangunan tradisional di Indonesia. Namun, kini penggunaan atap limas juga banyak digunakan pada rumah-rumah modern.

Berikut ini inspirasi model rumah dengan atap limas yang dapat Anda jadikan inspirasi.

1. Rumah Atap Limasan Minimalis 

model atap rumah limasan modern untuk rumah minimalis
Rumah Minimalis (Pexels)

Rumah bergaya minimalis kini banyak diincar oleh kaum muda. Hal ini karena desain rumahnya yang tidak ketinggalan zaman, tetapi tetap ramah dikantong. Desain rumah minimalis juga tidak tetap terlihat modern.

Seperti atap limasan yang terlihat kuno, tetapi ketika atap limas pada rumah minimalis akan membuat hunian elegan dan minimalis.

Salah satu cara membuat atap tetap terlihat modern adalah dengan memilih material, seperti besi, seng, dan metal agar tampilan terlihat modern.

2. Rumah Atap Limasan Kembar 

rumah dengan model atap limasan kembar
Rumah Atap Limas Kembar (Unsplash)

Tipe rumah yang ingin ditampilkan oleh setiap orang pasti berbeda. Beberapa menginginkan rumah dengan kesan modern, tetapi beberapa menginginkan rumah dengan tipe sederhana.

Berkenaan dengan ini, model atap rumah limasan modern kembar dapat menjadi solusi dan alternatif yang dapat Anda pilih.

Atap kembar sengaja dibuat dengan modal sama persis sebagai fungsi penambah estetika atau keindahan tampilan depan rumah. Atap limas model kembar ini juga sering disebut dengan atap model kupu-kupu

Baca Juga: 7 Contoh Desain Rumah Modern Minimalis dan Karakteristiknya

3. Atap Limas Rumah Mewah 

rumah bergaya mewah dengan atap limas
Rumah Mewah (Pixabay)

Atap limasan memang identik dengan gaya tradisional. Namun, ternyata atap limas juga dapat diterapkan pada rumah bergaya mewah.

Tentunya, atap limas pada rumah mewah memadukan desain tradisional dengan sentuhan modern dan kemewahan.

Pada penerapannya, rumah mewah dengan atap limas memerlukan perhatian khusus pada bahan materialnya, detail estetika yang tinggi, dan penampilan yang elegan.

Dengan menciptakan model atap rumah limasan modern yang satu ini, keselarasan antara gaya tradisional dan modern akan tercapai.

4. Atap Limas Rumah Klasik 

model atap rumah limasan modern untuk rumah gaya klasik
Rumah Klasik (Unsplash)

Model atap rumah limasan modern juga dapat diterapkan pada model rumah klasik. Dengan penggunaan atap rumah limas ini, rumah klasik Anda akan terlihat semakin elegan dan karismatik. Selain dari segi estetika, atap limas juga membuat rumah memiliki struktur atap yang kokoh.

Atap limas juga menggunakan sirap kayu pada bagian luarnya untuk melindungi kayu dari cuaca dan memberikan tampilan yang elegan.

Atap limasan dapat digabungkan dengan elemen klasik lainnya, seperti dinding batu alam, pintu dan jendela klasik, dan hiasan lainnya.

5. Atap Limas Rumah Gaya Mediterania

rumah bergaya mediterania dengan atap limas
Rumah Mediterania (Okezone)

Pada umumnya, atap limasan identik dengan gaya tradisional Indonesia. Namun, atap limas pun dapat bertanding dengan desain Eropa. Contohnya adalah rumah bergaya mediterania yang desainnya identik dengan desain khas Eropa.

Rumah gaya mediterania dengan model atap rumah limasan modern cocok bagi Anda yang menginginkan rumah mewah dengan gaya Eropa, tetapi masih terdapat sentuhan tradisional. Model atap limas bergaya mediterania ini tetap terlihat modern dan kokoh.

Baca Juga: 7 Desain Rumah Klasik Modern Terbaru, Begini Contohnya!

6. Atap Limas Material Kaca 

atap limas dengan material bahan kaca
Atap Limas Berbahan Kaca (Pexels)

Atap kaca identik dengan konsep rumah modern dan instagramable. Bagaimana jika atap kaca dipadukan dengan model atap limas? Tentu tampilannya akan terlihat lebih mahal, minimalis, dan modern. 

Rumah dengan atap kaca limas juga akan memaksimalkan cahaya alami di dalam rumah. Sirkulasi udara juga tentu dapat masuk dengan mudah sehingga rumah menjadi lebih bersih dan sejuk karena udara dan cahaya masuk dengan leluasa.

7. Atap Limas Rumah Tradisional Eropa

rumah bergaya tradisional eropa dengan atap limas
Rumah Tradisional Eropa (Unsplash)

Rumah tradisional Eropa identik dengan rumah yang berada di pedesaan dan pegunungan. Lingkungan dari rumah ini masih terbilang asri dan banyak ditumbuhi pepohonan dan bunga. Ciri khas rumah ini adalah atapnya yang tajam.

Atap rumah tradisional Eropa sangat cocok dengan atap limasan meskipun atap limas identik dengan rumah tradisional di Indonesia.

enggunaan atap limas di Eropa tidak seluas penggunaannya di Indonesia, tetapi elemen desain dengan atap limas menambah kesan klasik.

8. Atap Limas Rumah Vintage

rumah dengan gaya vintage ditambah atap berbentuk limas
Rumah Vintage (Unsplash)

Rumah vintage erat kaitannya dengan rumah bergaya klasik. Namun, gaya vintage tetap menampilkan kesan elegan, hangat, dan misterius. Rumah bergaya vintage pun cocok dipadukan dengan atap berbentuk limasan.

Ciri khas rumah vintage adalah bangunan arsitekturnya yang terlihat tua. Atap limas pada rumah vintage menciptakan estetika yang klasik. Selain itu, atap limas juga membantu menciptakan aura dan karakter rumah dengan gaya timeless.

Baca Juga: Rekomendasi 10 Jenis Atap Rumah dan Cara Merawatnya

Itulah dia beberapa inspirasi model atap rumah limasan modern yang cocok bagi segala jenis tipe rumah. Dengan membaca inspirasi tersebut semoga dapat memberikan inspirasi bagi Anda yang akan membangun rumah.

Kelebihan model atap rumah limasan modern adalah atapnya yang tidak mudah bocor karena mampu mengalirkan air hujan dengan baik.

Meskipun mampu mengalirkan air hujan dengan baik, atap limas juga rawan bocor apabila pemasangan yang dilakukan kurang tepat.

Namun, di balik kelebihannya, model atap rumah limasan modern juga memiliki kekurangan, yaitu kurang cocok bagi rumah yang berada di daerah berangin kencang dan bangunan dengan struktur kompleks. 

Membangun rumah impian tentu diperlukan material bahan yang berkualitas. Jika Anda ingin membangun rumah, salah satu material atap rumah yang kokoh dan awet adalah asbes.

Jika Anda tertarik menggunakannya, Adimas menyediakan asbes gelombang kecil dan nok untuk solusi atap bangunan yang tahan lama. Yuk, kunjungi laman web Adimas untuk informasi selengkapnya!

Rekomendasi Artikel Terkait