Denah rumah minimalis saat ini diminati oleh banyak orang, terutama anak muda. Namun, masih banyak orang yang belum paham mengenai membuat denah ini. Cara terbaik yang dapat dijalankan adalah dengan membuat denah rumah. Denah rumah dibuat dengan tujuan agar dapat mengetahui gambaran nyata bentuk rumah yang diinginkan.
Sayangnya, tidak semua orang paham dalam membuat denah rumah. Padahal dengan membuat denah ini didapatkan banyak manfaat. Selain itu, denah juga dapat membantu perencanaan pembangunan rumah menjadi lebih matang.
Berikut ini adalah penjelasan mengenai struktur, fungsi, gambar, serta perencanaan dalam membuat denah pada rumah. Simak penjelasan lebih lanjut melalui artikel berikut.
Apa itu Denah Rumah?
Denah rumah merupakan sebuah gambaran atau ilustrasi yang dibuat untuk merencanakan dan menyiapkan segala urusan sebelum membangun rumah. Pembuatan dari denah ini juga tidak terlepas dari fungsinya. Denah ini berguna sebagai petunjuk untuk memudahkan penggunanya melacak dan mengetahui sebuah lokasi di dalam rumah.
Denah rumah berbeda dengan peta. Peta dirancang dengan wilayah yang lebih luas, sedangkan denah hanya mengilustrasikan atau menggambarkan satu area bangunan saja. Denah dirancang untuk menunjukkan setiap titip letak ruangan.
Selain sebagai petunjuk letak ruangan, denah juga berfungsi sebagai sirkulasi dan dimensi ruang untuk mendapatkan gambaran tentang jalan masuk atau keluar udara. Adanya denah impian akan memudahkan pemilik dari rumah untuk menemukan lokasi-lokasi dan mengetahui letak furnitur di dalam rumahnya.
Fungsi Denah Rumah
Berikut akan dijelaskan beberapa fungsi dari pembuatan denah rumah.
1. Rencana Awal Pembangunan
Ketika membangun sebuah rumah atau bangunan, pekerja atau tukang akan membangun sesuai denah atau keinginan pemilik rumah. Denah berfungsi sebagai pedoman untuk menghindari kesalahan dalam ukuran ruangan atau rumah secara menyeluruh. Jadi, hal ini dapat dikatakan bahwa denah sebagai tahap awal dalam rencana pembangunan rumah.
2. Membantu Rencana Anggaran
Fungsi denah lainnya adalah untuk mengetahui rencana anggaran biaya yang akan digunakan dalam proses pembuatan rumah. Jadi, anggaran dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan tetap memperhatikan ketelitian dan detail dari berbagai sisi.
3. Memudahkan Proses Instalasi
Adanya denah juga mempermudah tukang instalasi listrik untuk memasang instalasi listrik. Dengan hal tersebut, dapat menjadi acuan untuk menentukan titik-titik penerangan yang harus dipasang dan tentunya membantu rencana anggaran biaya instalasi listrik.
5. Menggambarkan Sirkulasi Ruangan
Denah membantu menggambarkan sirkulasi ruangan, yaitu arus lalu lintas penghuni di dalam ruangan tersebut. Jadi, denah dapat menggambarkan letak pintu agar akses dapat lebih mudah.
Baca Juga: Kenali Furniture: Arti, Sejarah, Fungsi, Jenis, dan Material
Perencanaan Denah Rumah
Sebelum membuat rumah, pastikan untuk membuat perencanaan denah rumah. Hal tersebut berguna agar denah rumah yang dihasilkan dapat maksimal sesuai dengan keinginan. Berikut adalah perencanaan denah sebelum membangun rumah.
1. Merancang Anggaran
Anggaran merupakan hal yang sangat penting dalam membangun sebuah rumah. Anggaran yang realistis akan menjadi perhitungan biaya yang diperlukan untuk membangun rumah impian. Perencanaan anggaran akan menghitung mulai dari harga tanah, jasa arsitek, biaya kontraktor, bahan konstruksi, dan peralatan saat pembangunan serta furnitur bagian dalam rumah.
2. Pilih Lokasi yang Nyaman
Pemilihan lokasi ini nantinya akan berhubungan dengan harga tanah di sekitar. Mulai tentukan lokasi daerah yang akan ditinggali di pinggiran kota atau di pedesaan. Periksa juga faktor penting lainnya, seperti kondisi tanah, drainase, dan kebersihan wilayah.
3. Pilih Denah Rumah
Pembuatan denah rumah dapat direncanakan secara pribadi dengan melihat ide-ide pada media sosial. Jika ingin hasil yang lebih, gunakan jasa kontraktor, arsitek, atau desainer interior untuk merancang anggaran serta rumah impian. Penggunaan jasa profesional tersebut akan membuat rancangan menjadi lebih matang dan dapat memperhitungkan anggaran dengan baik.
Denah Rumah Minimalis
Di era sekarang, rumah minimalis menjadi tipe rumah atau hunian yang diminati banyak orang. Peminat utama dari rumah minimalis ini adalah pasangan keluarga muda yang baru saja menikah. Rumah minimalis ini banyak diminati karena penggunaan lahan yang cenderung kecil dan dana yang dikeluarkan juga tidak terlalu besar.
Denah rumah minimalis memiliki beberapa ciri-ciri sebagai berikut.
1. Tata Ruang Sederhana
Denah rumah minimalis memiliki ciri tata ruang yang sederhana. Ciri spesifik lainnya adalah bentuknya sederhana, denah lantai terbuka, dinding interior minimal, area yang sederhana, dan keleluasaan pandangan.
2. Pengoptimalan Fungsi Jendela Kaca
Rumah minimalis dapat dilihat dari penggunaan kaca yang cukup banyak. Kaca pada rumah minimalis cenderung memiliki ukuran yang lebar dan besar. Jendela ini memiliki fungsi agar udara dan sinar matahari dapat masuk rumah dengan mudah. Pencahayaan alami ini juga dimaksudkan untuk memberikan nilai estetika atau keindahan.
3. Sekat dan Pembatas Ruangan Tidak Banyak
Sekat dan pembatas ruangan pada rumah minimalis cenderung tidak banyak karena pada rumah minimalis telah mengoptimalkan jendela. Sekat ini akan membuat ruangan menjadi terlihat sempit. Ciri dari rumah minimalis adalah ruang keluarga, meja makan, dan dapur terletak pada satu tempat atau tanah yang hanya dipisahkan oleh furnitur.
4. Furnitur Minimalis
Rumah minimalis biasanya menggunakan furniture untuk menunjang konsep minimalis. Bentuk perabotnya cenderung tidak terlalu besar. Dengan begitu, furniture ini akan dapat menunjukkan fungsinya.
5. Warna Dinding Sederhana
Warna dinding pada rumah minimalis biasanya didominasi dengan warna yang netral, seperti abu-abu dan putih. Warna tersebut memberikan kesan bersih dan netral untuk dinding.
Baca Juga: Cara Mengecat Tembok dengan Baik dan Benar
Cara Membuat Denah Rumah
Berikut adalah cara dan langkah-langkah dalam membuat denah rumah.
1. Mencari Inspirasi
Sebelum membuat denah, pastikan untuk mencari inspirasi dan referensi mengenai contoh denah rumah yang akan dibuat. Inspirasi ini berguna sebagai gambaran saat akan merancang rumah. Dengan referensi tersebut, dapat diketahui ukuran dan tata letak ruangannya.
2. Menentukan Model Rumah
Saat ini banyak sekali model rumah, mulai dari model rumah 3 kamar, denah rumah 2 lantai, denah sederhana, dan sebagainya. Model rumah ini akan bergantung pada sketsa rumah secara keseluruhan. Contohnya adalah denah rumah 2 lantai yang harus memiliki 2 layout atau tata letak.
3. Mempelajari Standar Ukuran
Riset mengenai kebutuhan ruangan sangat penting dilakukan. Riset dilakukan mulai dari ukuran setiap kamar, ukuran ruang-ruangan, dan kebutuhan mendasar lainnya.
4. Menentukan Jumlah Ruangan
Langkah selanjutnya yang dapat dilakukan adalah dengan menentukan jumlah ruangan. Tentukan apakah membuat denah dengan 3 kamar atau 2 kamar. Apakah perlu menggunakan garasi atau tidak.
5. Mengukur Lahan dan Bangunan
Ukuran bangunan dan lahan akan sangat berpengaruh terhadap jumlah ruangan. Pastikan juga untuk mengukur dinding, pintu, jendela, dan furniture lainnya.
6. Membuat Denah Dasar
Denah dasar dibuat dengan zonasi dan diagram yang menghubungkan antarruang. Cara membuat denah dasar ini dapat dilakukan dengan garis-garis tebal dan tipis secara sederhana. Meskipun digambarkan secara sederhana, denah ini berguna sebagai pedoman pembuatan denah rumah lebih lanjut.
7. Menggambar secara Spesifik
Gambaran spesifik ini dapat dimulai dengan membuat gambar pintu dan jendela. Berikan keterangan pada setiap gambar, seperti ketebalan dinding, simbol material, pintu, dan jendela. Furnitur juga dapat ditambahkan agar mendapat gambaran dari ruangan yang dibuat.
Gambar Denah Rumah Minimalis
Berikut adalah contoh gambar denah rumah minimalis yang dapat menjadi inspirasi kalian untuk membuat rumah.
1. Denah Rumah Minimalis 2 Kamar
2. Denah Rumah Minimalis 3 Kamar
3. Denah Rumah Minimalis 2 lantai
4. Denah Rumah Minimalis dengan Taman
5. Denah Rumah Minimalis dengan Konsep Open-Plan
Baca Juga: Mengenal Struktur Bangunan Bentang Lebar Hingga Contohnya
Berikut adalah penjelasan lengkap mengenai denah untuk rumah. Dengan penjelasan tersebut, membuat denah rumah akan semakin baik dan rumah impian didapatkan.
Adimas merupakan supplier asbes dan lisplang terpercaya yang dapat mendistribusikan ke seluruh Indonesia. Kami menyediakan asbes gelombang dengan kualitas terbaik dan unggulan untuk memenuhi kebutuhan rumah kalian.