13 Inspirasi Model Pagar Minimalis yang Fungsional

Terakhir Diperbarui: 17 October 2024
Penulis:
Dilihat:
Daftar Isi

Setiap orang yang memiliki rumah pastinya menginginkan rumahnya tetap aman. Oleh karena itu, mereka memasang pagar pada rumah mereka untuk mendapatkan kesan aman dan nyaman di tempat dimana mereka meredakan rasa lelah.

Untuk menambah kesan keindahan pada rumah yang dihuni, perlunya kita pandai dalam pemilihan model pagar rumah. Pada artikel kali ini, kita akan membahas beberapa model pagar minimalis terbaru yang biasa digunakan oleh orang-orang.

Pengertian Pagar

Sebelum membahas contoh pagar minimalis, perlunya kita mengetahui pengertian dari pagar. Jadi, pagar merupakan pembatas atau pemisah antara area properti dan lingkungan sekeliling.

Pagar juga adalah elemen pendukung untuk menambah estetika dan keindahan rumah serta melabangkan karkter penghuninya. 

Pada umumnya, tinggi pagar sekitar 1,8 meter. Dengan tinggi tersebut dapat dinilai memberikan perlindungan dari bahaya yang ada seperti kejahatan dan binatang liar yang masuk.

Namun, tinggi dari pagar dapat bervariasi tergantung beberapa faktor seperti konsep rumah, lebar rumah, lokasi rumah, dan ancaman gangguan.

Seiring berkembangnya zaman, pagar juga mengalami berbagai modifikasi baik untuk keperluan pribadi maupun untuk faktor keamanan, sebagai contohnya adalah pemasangan duri pada bagian atas untuk mengurangi tingkat kejahatan yang tinggi.

Contoh Model Pagar Minimalis

Setelah mengetahui pengertian secara singkat mengenai apa itu pagar. Kali ini kita akan membahas mengenai beberapa contoh dari model pagar minimalis yang dapat Anda jadikan sebuah inspirasi untuk memasang pagar pada rumah Anda.

1. Desain Pagar Minimalis

Pada umumnya, ada banyak sekali model pagar minimalis yang bisa dijadikan inspirasi, ditambah ada banyak juga bahan-bahan yang cocok untuk dijadikan model pagar minimalis. Berikut ini adalah desain pagar minimalis berdasarkan bahan-bahan yang sering digunakan.

a. Pagar Kayu

model pagar kayu
contoh pagar kayu (sumber: Pexels.com)

Desain pagar minimalis yang pertama berdasarkan bahan adalah pagar kayu. Seperti yang kita ketahui kayu merupakan bahan yang serbaguna dan dapat digunakan menjadi pagar sehingga dapat menciptakan kesan homey.

Pada umumnya, penghuni yang menggunakan desain pagar minimalis ini ingin mempresentasikan rumahnya memiliki kesan yang hangat dan natural. Konsep ini biasanya diambil dari klasik Jawa.

b. Pagar Besi

contoh pagar besi
contoh pagar besi (sumber: id.pinterest.com)

Desain pagar minimalis yang kedua berdasarkan bahan adalah pagar besi. Bahan ini merupakan material umum yang dapat ditemukan di pasaran. Bukan rahasia umum jika besi merupakan bahan yang kuat, memiliki model yang cukup beragam serta terkesan ramping dan eksklusif.

Namun, besi memerlukan perawatan yang sangat ekstra, karena material tersebut sangat mudah mengalami karatan, maka yang dapat mengatasi masalah tersebut adalah dengan mengecat ulang dengan cat yang anti karat.

c. Pagar Batu Alam

pagar batu alam
contoh pagar batu alam (sumber: id.pinterest.com)

Model pagar minimalis selanjutnya dapat menggunakan batu alam. Masih belum banyak orang yang tahu bahwa batu alam ternyata dapat dijadikan sebagai pagar. Rata-rata orang beranggapan bahan tersebut hanya dapat digunakan sebagai dinding rumah atau pondasi rumah.

Hampir sama dengan pagar kayu, pagar batu alam juga dapat memberikan kesan yang natural. Bahan ini juga mudah ditumbuhi dengan lumut pada sela-selanya karena organisme tersebut sangat menyukai daerah yang lembab dan basah. Selain itu, untuk merawatnya tidak terlalu sulit, Anda dapat melakukan pembersihan secara berkala dan memberi cat anti lumut.

d. Pagar Bambu

contoh pagar bambu
contoh pagar bambu (sumber: Pexels.com)

Model pagar minimalis selanjutnya adalah pagar bambu. Pagar jenis ini sudah jarang ditemukan di lingkungan perkotaan. Tetapi, jika Anda berkunjung ke daerah pedesaan, hanya beberapa orang saja yang menggunakan bambu sebagai pagar rumah mereka. 

Material ini bisa dibilang sangat ekonomis dan mudah untuk ditemukan di alam, Karakteristik pada bahan ini bisa dibilang kuat dan keras tetapi juga ringan. Pagar bambu akan sangat cocok untuk model rumah yang memiliki konsep bertemakan alam dan sederhana.

e. Pagar Batu Bata

contoh pagar batu bata
contoh pagar batu bata (sumber: id.pinterest.com)

Terakhir, batu bata juga dapat menjadi sebuah alternatif yang baik untuk menjadi pagar. Material ini dapat ditemukan di perumahan perkotaan. Pagar batu bata di sini tidak seperti yang memiliki sifat aktif atau dapat dibuka tutup. Batu bata ini kerap digunakan karena sifatnya yang bisa dibilang kuat dan juga kokoh.

Dibalik kuat dan kokoh tersebut, material ini memiliki kelemahan yaitu rentan terhadap cuaca. Agar lebih terawat, Anda dapat menggunakan cat anti lumut atau lakukan pengecatan ulang pagar batu bata.

2. Desain Pagar Minimalis Modern

Contoh pagar minimalis selanjutnya adalah dengan desain modern. Mungkin rumah dengan konsep minimalis modern dapat menggunakan ide ini untuk menambah keamanan bagi rumah mereka. Berikut ini adalah beberapa contohnya.

a. Pagar Model Kaca

contoh pagar model kaca
contoh pagar model kaca (sumber: id.pinterest.com)

Desain pagar minimalis modern yang pertama adalah pagar kaca. Mungkin dengan membaca bagian ini Anda akan berpikir model ini terkesan rapuh karena terbuat dari kaca. Namun, model ini menggunakan desain khusus dengan ketebalan dan ketahanan yang berbeda dari kaca-kaca yang dipasang pada jendela.

Agar tetap terjaga keamanan, kenyamanan, dan juga privasi, bahan kaca ini dapat dikombinasikan dengan bahan logam atau kayu. Namun, tidak salah juga jika menggunakan bahan kaca untuk menjadi komponen utamanya.

b. Pagar Model Minimalis Teralis

contoh pagar model minimalis teralis
contoh pagar model minimalis teralis (sumber: id.pinterest.com)

Desain pagar minimalis modern yang pertama adalah model minimalis teralis. Pada model ini bisa dibilang harus memainkan kreativitas material dengan cara memasangnya secara acak dan dimensi yang berbeda. Dengan tampilannya yang matte, akan sangat cocok dengan konsep yang minimalis dan tidak terlalu menonjolkan kesan glamour tetapi, tetap terkesan sederhana namun mahal.

c. Pagar Model Laser Cutting

Contoh pagar model laser cutting
Contoh pagar model laser cutting (sumber: brighton.co.id)

Pada umumnya, laser cutting terbuat dari panel besi dan memiliki pola yang dapat dikatakan anggun. Apabila Anda tidak ingin tampilan rumah Anda terlihat polos, model ini adalah jawabannya. Dengan lubang atau pola yang yang menampakkan rumah, dapat memberikan kesan yang ramah serta terbuka.

d. Pagar Model Kayu Glossy

contoh pagar model kayu glossy
contoh pagar model kayu glossy (sumber: id.pinterest.com)

Model ini cocok untuk model rumah dengan konsep modern minimalis. Penambahan aksen kayu dapat memberikan kesan yang homey dan terkesan dekat dengan alam. Selain itu dengan menambahkan glossy dapat memberikan citra yang eye-catching tanpa harus meninggalkan kesan kayu yang natural.

3. Desain Pagar Minimalis Tembok

Jika Anda ingin menjaga privasi pada dalam rumah Anda, model pagar minimalis ini adalah jawabannya. Berikut ini adalah contoh pagar minimalis dengan desain pagar minimalis tembok.

a. Desain Pagar Tembok dengan Kayu

contoh pagar tembok dengan kayu
contoh pagar tembok dengan kayu (sumber: id.pinterest.com)

Desain pagar minimalis tembok yang pertama adalah model dengan tambahan kayu. Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, kayu merupakan sebuah bahan yang serbaguna sehingga juga dapat digunakan untuk membuat pagar. Agar terkesan lebih indah, Anda dapat memilih aksen kayu dengan pola garis atau bentuk geometri yang tepat.

b. Pagar Tembok Batu Bata

contoh pagar tembok batu bata
contoh pagar tembok batu bata (sumber: id.pinterest.com)

Desain pagar minimalis tembok yang kedua adalah model dengan batu bata. Jika Anda menyukai desain dengan bertemakan old school, vintage, atau mewah, batu bata adalah jawabannya. Sifat dari material ini adalah kokoh dan kuat. 

Selain itu, dengan menggunakan batu bata, Anda dapat mengasah jiwa kreatif karena Anda dapat menyusunnya sesuka hati, baik ingin disusun mendatar atau disusun secara berpola.

c. Pagar Tembok Bertekstur

Contoh pagar tembok bertekstur
Contoh pagar tembok bertekstur (sumber: brighton.co.id)

Pada umumnya Anda sering menemui pagar tembok yang tidak bertekstur, untuk menciptakan tembok yang memiliki tekstur, Anda dapat menggunakan campuran batu alam yang memiliki permukaan kasar. 

Agar bentuknya terlihat elegan, Anda dapat membuatnya dengan sederhana seperti desain persegi panjang dengan bagian atas rata. Kemudian pada pintu pagarnya, Anda dapat menggunakan material kayu supaya lebih cocok dengan desain tembok bertekstur.

d. Pagar Tembok dengan Tanaman Rambat

contoh model pagar tembok dengan tanaman rambat
contoh model pagar tembok dengan tanaman rambat (sumber: id.pinterest.com)

Jika Anda merasa bosan dengan model pagar minimalis yang biasa-biasa saja, Anda juga dapat menggunakan tanaman rambat pada pagar tembok Anda, sehingga akan memberikan kesan natural, segar, asri, dan menenangkan. 

Contoh tanaman rambat yang cocok digunakan adalah Veronia Elliptica atau orang-orang biasa menyebutnya tanaman janda merana.

Dengan demikian pentingnya memilih model pagar minimalis untuk rumah yang kita huni. Selain untuk menambahkan kesan keindahan, jangan lupakan fungsi utamanya untuk tetap menjaga keamanan, privasi, dan juga gangguan hewan liar.

Tidak hanya menyajikan artikel terbaru, kami Adimas juga memiliki beberapa produk dengan kualitas terbaik seperti asbes gelombang kecil dan nok yang memiliki karakteristik tahan terhadap air, api, dan juga rayap.

Selain itu, kami juga menyediakan asbes rata dengan kualitas yang tidak kalah baik juga. Asbes rata yang kami hadirkan memiliki karakteristik yang sama dengan yang sebelumnya.

Walaupun memiliki harga yang ekonomis, tetapi kualitasnya tidak perlu diragukan lagi karena dapat digunakan dalam jangka waktu yang lama.

Rekomendasi Artikel Terkait